STAR atau Sales Trainee Academy by Ruangguru adalah sebuah program magang/kemitraan dan training yang dirancang mempersiapkan Educational Consultant terbaik dan berdedikasi tinggi untuk berkontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Peserta yang terpilih sebagai Trainee akan berstatus mitra selama proses training dan berkesempatan untuk menjadi karyawan Full-time di Ruangguru. Program ini juga dibuka untuk berbagai wilayah di Indonesia dan memungkinkan bagi mereka yang lulus untuk berkarir di kampung halaman dengan biaya transportasi untuk relokasi ditanggung oleh Ruangguru melalui program STAR #ReturnBackHome